ASUS tampaknya kian serius dengan rencananya ingin menjadi penguasa pasar tablet global. Dan ini tampaknya bukan isapan jempol belaka, dimana pasca melansir ASUS ZenPad 7, ZenPad 8 dan ZenPad 10, kini vendor asal Taiwan ini bersiap menghadirkan tablet seri ZenPad terbaru bertajuk ZenPad C 7.0. Baca juga Aplikasi Penting bagi Pemudik Baru Saja Diluncurkan Oleh Korlantas POLRI.
Spesifikasi dan Harga Tablet ZenPad C.7.0 ASUS Terbaru
Informasi kehadiran tablet ZenPad terbaru ASUS ini diketahui lewat munculnya video promosi tablet ini. Dari situ didapatkan informasi bahwa ZenPad C 7.0 akan dilengkapi layar IPS berdiagonal 7.0 inci. Teknologi ASUS VisualMaster dihadirkan di sini, untuk menciptakan sudut pandang yang lebih baik.ASUS ZenPad C 7.0 rencananya akan hadir dengan dua versi kamera. Pertama didukung sensor kamera utama 5 megapiksel, berbalut fitur PixelMaster. Sementara versi lainnya hanya didukung kamera 2 megapiksel. Pada bagian depan, keduanya menyematkan kamera kelas 0,3 megapiksel (VGA).
Tablet paling baru ASUS ini disebutkan akan dijual dengan banderol terjangkau. Walaupun begitu, fitur dual SIM serta teknologi 3G sudah akan didukung oleh salah satu varian tablet ini, termasuk dukungan fitur telpon. Bodinya pun relatif slim dan ringan, dengan tebal 8,4 mm dan berat 265 gram.
Sayang, belum diketahui kapan akan dikenalkan resmi oleh ASUS, termasuk jadwal edarnya di pasaran.
Sumber: http://www.tabloidpulsa.co.id/news/21976-asus-zenpad-c-7-0-siap-meluncur
![]() |
Produk ASUS |