Oleh Microsoft, semua sumber daya milik Nokia diambil-alih kecuali nama Nokia itu sendiri. Mereka sepakat untuk menanggalkan nama Nokia dan menggantinya menjadi Microsoft Device. Sejak saat itu pula, Nokia seolah menjadi kenangan yang dikubur dalam-dalam. Lihat Spek & Harga Samsung S6 Edge yang Menggiurkan
Microsoft boleh saja mengakuisisi Nokia, namun tidak dengan sejarah dan nama Nokia itu sendiri. Apalagi banyak suara-suara menginginkan Nokia membuat ponsel kembali. Pertanyaannya, mungkinkah hal tersebut bisa terjadi?
Jawabannya mungkin saja. Dalam perjanjian dengan Microsoft hingga 2016, Nokia mulai memikirkan rencana untuk merancang desain dan memberikan lisensinya kepada mitra yang digandeng oleh perusahaan asal Finlandia itu.
Rencana Nokia Luncurkan Ponsel Baru
Kesempatan menghidupkan ponsel Nokia itu disampaikan langsung oleh CEO Nokia saat ini Rajeev Suri. Dia mengatakan "Kami akan mencari mitra yang cocok." ujarnya seperti dikutip dari Reuters."Microsoft akan membuat ponsel. Kami hanya akan mendesain untuk mereka dan kemudian membuat merek yang tersedia untuk dilisensikan."
Nokia menjual bisnis ponsel ke Microsoft pada tahun 2014 setelah bertahun-tahun mengalami penurunan penjualan karena gagal bersaing dengan inovasi yang dipimpin oleh Apple iPhone.
Langkah awal untuk masuk kembali ke bisnis consumer product terlihat saat Nokia menggandeng Foxconn dalam membuat tablet perdana yang diberi label N1.
Sumber: http://www.cnnindonesia.com/teknologi/20150619105011-185-61043/nokia-berencana-bikin-ponsel-lagi/
![]() |
Nokia Bikin HP Lagi |